Wednesday 23 January 2013

Kurniawan DY Incaran Persipon

Tribunpontianak.co.id - Persipon Pontianak yang akan memulai debutnya berlaga di Divisi Utama musim ini mulai bergerak untuk mencari pemain tepat.

Kabar terkini, manajemen menyatakan siap merekrut Kurniawan Dwi Yulianto (KDY), mantan pemain tim nasional Indonesia, untuk memaksimalkan daya gedor Tim Elang Khatulistiwa.

Ketua Umum Persipon Pontianak, Paryadi, mengaku telah melakukan pembicaraan singkat tentang niat Kurniawan membela Persipon.

"Baru sebatas pembicaraan singkat, tapi kami berkeinginan untuk tetap memakai jasa Kurniawan agar bisa memperkuat Persipon," kata Paryadi kepada Tribun, Senin (21/1).

Menurut Paryadi, kualitas striker timnas Indonesia era 90-an itu masih cukup disegani di level sepakbola Indonesia, khususnya di Divisi Utama. "Walaupun sudah tak muda, tapi pengalaman dan mental Kurniawan bisa membantu pemain Persipon," katanya.

Kurniawan Dwi Yulianto sendiri di musim 2012, bermain di Divisi Utama membela klub PPSM Magelang.

Menanggapi niat tersebut, mantan pelatih Persipon di Divisi I, Inyong Lolombulan, mengatakan jika terealisasi sedikit banyak membantu daya gedor Persipon. Paling tidak pengalaman dan skill Kurniawan bisa jadi motivasi tersendiri bagi pemain Persipon lainnya.

"Kurniawan cukup punya potensi di usianya yang berkisar 36-37 tahun. Mungkin tak bisa dimainkan penuh 90 menit, tapi paling tidak bisa menjadi supersub, yang bisa diandalkan saat Persipon butuh kreasi ketika mengalami kebuntuan mencetak gol," ujarnya.

Dukungan serupa juga datang dari koordinator supporter Elang Khatulistiwa, Armoyo. Menurutnya, siapapun pemain yang direkrut Persipon itu adalah wewenang manajemen. Yang terpenting adalah Persipon segera siap saat kick off nanti.

"Dengan pengalaman Kurniawan, saya pikir akan memberikan pengaruh positif bagi pemain Persipon. Skill dan mental tanding Persipon kami harapkan bisa meningkat dengan hadirnya Kurniawan. Secara pribadi saya setuju dengan langkah manajemen yang ingin mendatangkan Kurniawan," katanya.

Mantan Pelatih Persipon, Inyong Lolombulan, mengaku senang jika manajemen tetap mempercayakan dirinya menangani Persipon di Divisi Utama musim 2013.

"Sejujurnya, saya sudah paham dengan tipikal permainan pemain Persipon. Jadi tak perlu banyak pembenahan yang biasanya memakan waktu lama," katanya.

Menurut Inyong, sebuah klub tak akan bisa menyiapkan tim yang solid dengan pemain baru dan waktu minim. "Akan lebih masuk akal jika Persipon tetap memanfaatkan skuad lama dengan penambahan beberapa pemain baru yang disesuaikan dengan kebutuhan tim. Pemain lama Persipon masih bisa dimanfaatkan," kata Inyong.

Ia melanjutkan, manajemen juga tak bisa menetapkan target yang terlalu tinggi dengan persiapan seadanya.

"Musim pertama adalah saat paling sulit bagi sebuah tim untuk menyesuaikan diri, apalagi bermain di level lebih tinggi pertandingan akan selalu berada dalam tempo tinggi, keras dan cepat. Mampu berada di peringkat 5-6 adalah target realistis yang bisa dicapai Persipon di musim perdana," pungkasnya.


 
Design by ThemeShift | Edited by Daily Herza | Pasang Iklan Disini