Friday 12 April 2013

Hadapi Persikota, Persipon Optimistis Menang

Langkah Persatuan Sepakbola Pontianak (Persipon) di divisi utama pertama kali akan diadang Persikota Tangerang pada Rabu, 17 April mendatang. Dalam laga home base tersebut para pemain Elang Khatulistiwa - julukan Persipon - optimistis bisa mengatasi Persikota.

Menurut Shobirun, materi pemain Persipon tidak hanya berasal dari pemain lokal, tetapi diperkuat pemain nasional mendatangkan optimisme dapat memenangkan pertandingan perdana melawan Persikota Tengareng. "Dilihat dari pemain, saya oprtimis Persipon dapat bermain bagus. Sebab, beberapa pemain kita sudah cukup berpengalaman di antaranya didatangkan dari Surabaya. Termasuk Kurniawan, mantan pemain Timnas Indonesia. Materi-materi pemain lokal juga tak kalah bagus," ujarnya pemain yang berposisi sebagai gelandang ini, kemarin.

Shobirun menegaskan, secara fisik, pemain-pemain Persipon sudah siap menjalani laga perdana. Tidak hanya berlatih pada pagi dengan durasi latihan selama dua jam, pada sore pemain- pemain juga kadangkala berlatih agar dapat tampil baik nanti.
"Selain latihan fisik, kami juga berlatih strategi permainan supaya dapat menguasai pertandingan nanti," ujar pemain asal Kembayan, Sanggau itu.

Dikatakannya, posisi tiap pemain semuanya vital. Namun, untuk posisinya sebagai gelandang, ia akan membantu tim saat melakukan serangan dan membantu tim saat bertahan. Hal yang tak kalah penting yakni, menciptakan peluang gol. "Yang jelas, kami akan ikut instruksi pelatih. Kami optimis dapat bermain baik," pungkasnya.

Ia berharap, masyarakat Kalbar secara umum dapat mendukung penuh Persipon. Sebab, dukungan tersebut penting untuk memacu spirit pemain-pemain Persipon agar tampil ganas di atas lapangan hijau. "Ini merupakan kali pertama Persipon lolos ke Divisi Utama. Kami berharap, masyarakat Kalbar mendukung penuh Persipon," imbuhnya.

Bagi Imam Subekti, Persipon memiliki materi striker, bek, dan sayap yang punya kecepatan lebih. Lewat kecepatan itu, diharapkan dapat menjadi andalan menyusup pertahanan tim Persikota Tangerang untuk kemudian menciptakan gol. "Rata- rata pemain Persipon punya kecepatan yang dapat jadi modal menggempur pertahanan lawan," ungkap pemain yang dipercaya memang ban kapten ini.

Imam mengaku pada tiap pertandingan, ia senantiasa optimis dapat memenangkan pertandingan. Sebab, optimisme merupakan modal awal sebelum pemain berhadapan dengan musuh di atas lapangan hijau.

Menurutnya, kendati Persipon merupakan tim promosi di Divisi Utama, ia tak mau keberadaan Persipon dicibir tim-tim lain. Dengan materi pemain yang ada yang berasal dari pemain lokal maupun pemain luar, ia optimis Persipon dapat menjadi tim yang disegani tim-tim lain. "Pokoknya jangan sampai Persipon jadi tempat tim lain cari poin," ucapnya.

Instruksi pelatih, katanya, akan diterapkannya saat bertanding. Ball position atau penguasaan bola menjadi titik tekan pelatih terhadap pemain Persipon. Selain itu, pola bertahan dan menyerang juga terus dilatih agar matang. "Bola harus jalan. Jangan sampai dimainkan satu dua pemain saja. Sekalipun bermain tandang, kami optimis dapat bermain bagus, jika tidak menang, minimal imbang," tukasnya.

Ia berharap, pihak-pihak sponsor dapat membantu Persipon yang sudah lolos ke Divisi Utama PSSI musim 2013/2014. Persipon sudah menjawab harapan dan tuntutan khalayak ramai untuk dapat menembus Divisi Utama. Maka itu, Persipon membutuhkan apresiasi penuh agar keadaan tim menjadi lebih baik. "Ketika Persipon sudah lolos, kenapa tidak dibantu?" pungkas pemain asal Desa Durian, Sambas itu.


 
Design by ThemeShift | Edited by Daily Herza | Pasang Iklan Disini